Description
Rima seorang gadis pintar sekaligus pemalu jatuh cinta pada pandangan pertama dengan Hendi, mahasiswa di kampusnya yang jarang masuk kuliah karena terlalu asyik beraktivitas di komunitas mapala. Sebuah kiriman salam yang dititipkan Rima melalui sahabatnya pada Hendi, ternyata benar-benar disampaikan. Ternyata di saat yang berbeda, Hendi pun sudah diam-diam memperhatikan Rima. Mulai dari itu, Hendi terus berusaha mengenal Rima lebih jauh dengan menyesuaikan aktivitas dan kebiasaan mereka yang jauh berbeda. Kemudian takdir memisahkan mereka berkali-kali. Hingga hadirnya cinta yang lain dari seseorang yang mengisi kekosongan saat jarak membentang diantara keduanya. Akankah cinta Rima dan Hendi terus berlanjut, atau berlabuh pada yang lain? Kisah ini ditulis dengan adaptasi dari cerita cinta sebenarnya dari penulis. Mengambil latar belakang Kota Medan di akhir tahun 90-an saat Rima dan Hendi masih kuliah, serta beberapa tempat di Jakarta di awal tahun 2000 saat mereka terpisah jarak. Digaransi akan kembali jatuh cinta pada orang yang sama saat membaca di setiap part nya. Menikmati kembali getar-getar cinta yang pernah ada, yang sepertinya baru terjadi kemarin.